GKMI
search

9/9/2024

Melarikan Diri itu Masalah Hati

Yunus 1:3a, “Tetapi Yunus bersiap untuk melarikan diri   ke Tarsis  jauh dari hadapan TUHAN; (TB)

Kisah Yunus adalah kisah yang menarik, terutama saat dia memilih melarikan diri dari panggilan Tuhan untuk melayani kota Niniwe. Yunus melakukannya bukan tanpa pertimbangan. Bisa jadi karena Yunus merasa kota Niniwe layak untuk dibinasakan oleh karena kejahatan mereka, sementara Allah justru hendak memakainya untuk memberitakan belas kasihan Allah.  Dititik inilah Yunus merasa perintah ini aneh, sulit untuk diterima dan tidak masuk akal. Maka melarikan diri adalah pilihan terbaik sebagai respon atas panggilan Allah ini.

Apa yang sebenarnya terjadi disini?  Disini kita melihat Yunus memilih pertimbangannya daripada ketaatannya.  Yunus mengutamakan kenyamanannya daripada sikap belas kasihan.  Yunus bahkan bisa jadi memandang kepantasan dirinya sebagai bangsa Israel dan memandang rendah Niniwe yang notabene dipandang sebagai bangsa kafir.  Yunus memilih menyingkirkan Allah dalam hatinya dan memilih kata hatinya.

Kisah Yunus menjadi refleksi bagi hidup kita hari ini.  Mari kita renungkan dan pikirkan.  Apa yang membuat saudara dan saya memilih untuk tidak taat kepada Allah?  Melarikan diri dari panggilan-Nya, setia melakukan firman-Nya?  Sekali lagi bukan karena keadaan atau situasi.  Bukan pula karena harga yang harus kita bayarkan!  Tetapi persoalannya adalah hati kita!

Hati kita ini selalu punya kecenderungan untuk membenarkan diri, merasa paling mengerti, paling banyak tahu apa yang akan terjadi dan sebagainya.  Padahal justru seharusnya ketika kita berjumpa dengan Allah dan firman-Nya disanalah terekspos segala kelemahan-kelemahan kita karena dosa, namun pada saat yang sama kita bisa melihat anugerah dan belas kasihan Allah bagi kita. 

Kesadaran ini akan hal ini akan membuat kita menjadi pribadi yang rendah hati sekaligus penuh belas kasihan. Jadi bagaimana apakah saudara masih mau melarikan diri dari hadapan Tuhan?  Ini bukan masalah keadaan tetapi masalah hati yang harus diselesaikan! Amin.


Pembacaan GEMA hari ini:

Yes. 3-5


Pokok Doa:

1. Doakan untuk rencana pelayanan perintisan di Balikpapan antara TTA dan ARK kiranya Tuhan Yesus buka jalan.

Bagikan

Lainnya

Subscribe ke Renungan Harian GKMI Anugerah

Dapatkan panduan pertumbuhan iman harian dari GKMI Anugerah di WhatsApp Anda.