4/11/2025
Yang Tidak Layak Bagi Dunia Dipilih Tuhan
1 Korintus 1:27-28 - Tetapi apa yang bodoh bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat, dan apa yang lemah bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan apa yang kuat, dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti, dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti.
Kisah Paulus, seorang yang membenci pengikut Tuhan Yesus, seorang yang sama sekali tidak ingin mengenal Tuhan, ternyata dipilih-Nya sebagai rasul. Lebih dari itu Paulus dipakai Tuhan sebagai alat-Nya untuk memberitakan Injil.
Ketika Yesus meminta Ananias untuk menemui Paulus, Ananias ragu karena ia tahu bahwa paulus adalah penganiaya pengikut Tuhan. Kisah Para Rasul 9:13-14 Jawab Ananias: "Tuhan, dari banyak orang telah kudengar tentang orang itu, betapa banyaknya kejahatan yang dilakukannya terhadap orang-orang kudus-Mu di Yerusalem.
Dan ia datang ke mari dengan kuasa penuh dari imam-imam kepala untuk menangkap semua orang yang memanggil nama-Mu." bagi Ananias mustahil bahwa paulus seorang penganiaya jemaat Tuhan dan yang membenci orang percaya dapat diubahkan menjadi orang percaya. Kisah Para Rasul 9:15 (TB) Tetapi firman Tuhan kepadanya: "Pergilah, sebab orang ini adalah alat pilihan bagi-Ku untuk memberitakan nama-Ku kepada bangsa-bangsa lain serta raja-raja dan orang-orang Israel.
Tuhan Yesus mampu dan dapat mengubahkan orang seperti Paulus dan terbukti perubahan paulus sungguh-sungguh berubah, Paulus menyadari bahwa perubahan dalam dirinya merupakan anugerah dari Tuhan dan bukan usahanya. Kehidupan Paulus berubah setelah ia berjumpa dengan Yesus, hidupnya memberitakan Injil dan untuk memuliakan Tuhan.
Kita adalah orang yang sama dengan Paulus, kita sama berdosanya dengan paulus. Mungkin kita tidak menganiaya jemaat, tetapi kita adalah orang berdosa yang juga melukai hati Tuhan kita orang yang tidak layak. Tetapi Tuhan menjumpai kita dan mengubahkan kita untuk menjadi umat-Nya. Kita dipilih dan diubahkannya untuk selamat dan kita dipakai Tuhan untuk alat kemuliaanNya. Biarlah dalam hidup kita, kita terus memuliakan Dia dalam seluruh aspek kehidupan kita.
Pembacaan GEMA hari ini:
Luk 14:7-35
Pokok Doa:
1. Berdoa untuk Ev Nirma H. Riwu dan Sdr. Albert T.S. agar penggembalaan mereka di Teens dan Youth berjalan dengan baik dan menjadi berkat.
Bagikan
Lainnya
Subscribe ke Renungan Harian GKMI Anugerah
Dapatkan panduan pertumbuhan iman harian dari GKMI Anugerah di WhatsApp Anda.